Strategi Komunikasi Adaptif Masyarakat Pesisir Taniwel Timur

Dortje L. Y. Lopulalan, Fatmawati Rumra, Sandra Telussa, Johana Nahuway

Abstract


 Strategi adaptasi nelayan dipandang sebagai hal yang terkait dengan kemampuan respon masyarakat terhadap perubahan ekologis (matapencaharian) sangat penting untuk dipelajari, karena strategi adaptasi yang dilakukan oleh nelayan memungkinkan nelayan mengatur sumberdaya terhadap persoalan-persoalan spesifik seperti: dampak perubahan iklim yang dapat mengakibatkan ketidakpastian/fluktuasi hasil tangkapan  serta menurunnya sumberdaya perikanan sehingga memperpuruk kehidupan ekonomi para nelayan yang menggantungkan kehidupannya pada penangkapan ikan laut.

Hal inilah yang menjadi bagian   untuk diteliti dengan rumusan masalah yang akan dikaji “  Bagaimana strategi komunikasi adaptasi masyarakat pesisir (nelayan) di Desa Lumapelu dan Makububui terhadap perubahan ekologis (mata pencaharian) di kawasan tersebut. Penelitian ini dilakukan di Kecamatan Taniwel Timur, tepatnya di Desa Lumapelu,  dan Makububui. Lokasi 2 (dua) desa ini juga merupakan wilayah  operasi perusahaan logging. Dengan indikator yang dijabarkan sebagai berikut; 1.Kerja aktor yang memiliki keterampilan dan pengetahuan yang secara refleksif mengontrol aktivitas anggota kelompok (keluarga nelayan), 2.Peran Sumber daya kelompok dalam interaksi, 3. Pola komunikasi yang  digunakan dalam membuat  keputusan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dilakukan untuk menelusuri lebih jauh strategi komunikasi adaptasi yang dilakukan nelayan dalam menghadapi perubahan ekologis tersebut. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif.

Kata Kunci : Strategi, Komunikasi adaptif, Masyarakat Pesisir.


Full Text:

PDF

References


Arni, Muhammad. Komunikasi Organisasi. Jakarta: Bumi Aksara. (2005).

Colin Cherry. Comunication and introduction to information technology. (Book 4) edition published

Hamel dan Prahalad. Management Strategy. New Delhi: Tata McGraw Hill, 1

Hasron Usman dan Muhammad Misdar, Strategi Belajar Mengajar, (Palembang : Fakultas Tarbiyah IAIN Raden Fatah, 2000)

Joseph A. DeVito. Interpersonal Communication Book, The, 12th Edition. Hunter College of the City University of New York. ©2009

MilesM. B. & Huberman. Qualitative Data analysis. 1994

M. S. Poole. Functional Theory and Communication In Decesition Making and Problem Solving Groups. 1996

Onong Uchjana Effendy, Dinamika Komunikasi, (Bandung: Remaja Rosdakarya, 2004), h 29.

Richard West dan lynn H.Turner, Pengantar Teori komunikasi. h. 308-309


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View My Stats