PENGEMBANGAN KAPASITAS KELOMPOK PEMBUDIDAYA RUMPUT LAUT DI DESA LUANG TIMUR KECAMATAN MDONA HYERA KABUPATEN MALUKU BARAT DAYA

Aksamina Jauply, Meilvis E Tahitu, Izaac T Matitaputty`

Abstract


Penelitian pengembangan kapasitas kelompok pembudidaya rumput laut di desa Luang Timur kecamatan Mdona Hyera Kabupaten Maluku Barat Daya dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan peningkatan kapasitas pembudidaya rumput laut di desa Luang Timur, dan merumuskan strategi yang efektif untuk mengembangkan kapasitas kelompok pembudidaya rumput laut di desa Luang Timur. Jenis data yang dikumpulkan dalam penelitian ini terdiri dari data primer dan data sekunder yang diperoleh melalui observasi langsung, dan wawancara langsung dengan responden, dengan menggunakan pedoman wawancara terstruktur (kuesioner) yang telah disusun sebelumnya. Analisis faktor-faktor yang berhubungan dengan kapasitas kelembagaan kelompok pembudidaya rumput laut dalam budidaya rumput laut dilakukan dengan menggunakan analisis tabulasi silang, dan merumuskan strategi pengembangan kapasitas kelembagaan kelompok pembudidaya rumput laut menggunakan analisis SWOT. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah adanya hubungan korelasi antara variabel dan strategi pengembangan kapasitas kelompok pembudidaya rumput laut adalah membangun efektifitas dan motivasi kelompok dengan harga tetap dan mengatasi gagal panen serta serangan hama dan penyakit.


Keywords


Kelompok pembudidaya rumput laut; pengembangan kapasitas; SWOT

Full Text:

PDF

References


Data Statistik dinas Perikanan Dan Kelautan kabupaten maluku Barat Daya Tahun 2017. Pemerintah Kabupaten Maluku Barat Daya.

Sevilla CG, JA Ochave, TG Punsalan, BP Regala, GG Uriarte. 1993. Pengantar Metode Penelitian. Jakarta [ID]: UI Press.

Singarimbun, Masri dan Effendi, Sofian. 1989. Metode Penelitian Survai. Jakarta: LP3ES. hal. 192.

Rangkuti F. 2008. Analisis SWOT Teknik Membedah Kasus Bisnis. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.30598/agrilan.v10i2.1360

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Agrilan : Jurnal Agribisnis Kepulauan

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

 Template Jurnal Agrilan :                             

                        

 

Agrilan : Jurnal Agribisnis Kepulauan index by :

        

Connect with your Academic Account: 

Plagiarism Chek by :

   


Reference Management Tools :

Assosiation With :



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

View My Stats